Minggu13 Oktober 2024

Rekomendasi

Al Haris Awali Kampanye dengan Ziarah Ke Makam Raja Jambi Rangkayo Hitam

Illustrasi

AKSATANEWS.COM - Calon Gubernur nomor urut 2 Al Haris mengawali kampanye Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 2024 dengan ziarah ke makam Raja Jambi Rangkayo Hitam atau Orang Kayo Hitam, Jumat (27/09/2024) pagi.

Makam Rangkayo Hitam ini terletak di Kelurahan Simpang, Kecamatan Berbak, Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Al Haris menunju makam raja Melayu Jambi ini via jalur sungai Batanghari menaiki speedboat.

Rangkayo Hitam atau Orang Kayo Hitam adalah raja Melayu Jambi keempat yang memerintah pada abad ke-14 hingga ke-15 Masehi. Ia adalah putra dari Raja Jambi Datuk Paduka Berhalo dan Putri Selaras Pinang Masak.

Ziarah ini sebagai penghormatan kepada raja Jambi yang telah berkontribusi besar terhadap tanah Jambi, serta sebagai bentuk menghargai warisan budaya serta sejarah daerah.

Usai ziarah di Makam Rangkayo Hitam ini dan makam Puteri Mayang Mangurai (Istri Rangkayo Hitam), Al Haris singgah sholat Jumat bersama warga di Masjid Nurul Hidayah, Desa Rondang,Kecamatan Kumpe, Kabupaten Muaro Jambi.

Diketahui, pasangan Al Haris-Sani (Haris-Sani ) didukung koalisi besar di Pilgub Jambi 2024 yakni 14 partai politik yakni PAN, Partai Gerindra, Partai Golkar, PDIP, Partai Demokrat, PKB, PKS, PPP, PBB, Perindo, Hanura, Partai Buruh, Partai Ummat, Partai Garuda.(*)

Editor: Anzari




Komentar Facebook


Berita Terkait

Resmi! Al Haris Serahkan SK Tim Pilgub Jambi Disaksikan Jenderal Dudung

AKSATANEWS.COM - Al Haris Bakal Calon Gubernur Jambi nomor urut 2, secara resmi menyerahkan surat keputusan (SK) Tim pemenangan Haris-Sani untuk Pilgu

Read more

Para Ketua RT di Kota Jambi Keluhkan Acara Pengukuhan Tim RH di RCC

AKSATANEWS.COM - Para ketua RT di Kota Jambi menghadiri acara pengukuhan Tim Pemenangan Cagub dan Bacagub Jambi Romi Hariyanto – Sudirman pada Senin

Read more

Letjen TNI Purn Hilman Hadi Pimpin Tim Pemenangan Provinsi Haris-Sani

AKSATANEWS.COM - Ketua Tim Pemenangan Provinsi Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Al Haris dan Abdullah Sani (Haris-Sani ) yang sebelumnya dijab

Read more

Naiki Mobil Hias Pelaminan Khas Jambi: Haris-Sani Ikuti Deklarasi Pilkada Damai

AKSATANEWS.COMPariwarajambi.com – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi nomor urut 2 Al Haris dan Abdullah Sani (Haris-Sani) mengikuti deklarasi

Read more

Bukan Hanya Melantik Saat Hari Kerja, Bawaslu Provinsi Jambi: RH Melantik Tim Masih Berstatus Bupati Aktif

AKSATANEWS.COM - Bawaslu Provinsi tidak main-main dalam mengawasi pelaksanaan proses Pilgub Jambi. Baru-baru ini telah melakukan penelusuran pasca vir

Read more

Makna Nomor Urut 2 Haris-Sani: Begini Kata Al Haris

AKSATANEWS.COM - Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Al Haris dan Abdullah Sani mendapatkan nomor urut 2 di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 202

Read more