Kamis21 November 2024

Rekomendasi

Pjs.Gubernur Jambi Tegaskan Pentingnya Sinergitas dan Kesatupaduan Membangun Jambi

Illustrasi

AKSATANEWS.COM - Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi Sudirman menegaskan pentingnya sinergitas dan kesatupaduan dalam membangun Provinsi Jambi. Pernyataan ini disampaikannya saat menghadiri Rapat Paripurna Dprd Provinsi Jambi

Dalam Rangka Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Provinsi Jambi Masa Jabatan 2024-2029 bertampat di ruang Rapat Paripurna Gedung DPRD Provinsi Jambi, Sabtu (19/10/1024).

Pjs. Gubernur Sudirman menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan pembangunan daerah Provinsi Jambi, kerja sama, kesatupaduan, sinergisitas, dan kolaborasi seluruh stakeholder (pemangku kepentingan) sangat dibutuhkan, termasuk didalamnya sinergi Legislatif (DPRD Provinsi Jambi) dengan Eksekutif (Pemerintah Provinsi Jambi). “Saya yakin bahwa selama ini Pemerintah Provinsi Jambi telah bersinergi dengan baik dengan DPRD Provinsi Jambi, dan sinergi tersebut harus kita pertahankan bahkan tingkatkan, artinya ada sinergi dan kesatupaduan yang berkesinambungan, demi kemajuan Provinsi Jambi yang berkesinambungan pula,” ungkap Pjs. Gubernur Sudirman.

Pjs. Gubernur Sudriman juga mengucapkan selamat kepada Pimpinan DPRD Provinsi Jambi Periode 2024-2029 yang hari ini melaksanakan Pengucapan Sumpah/Janji. “Saya berharap agar pimpinan dewan yang telah dilantik dapat mengemban tanggung jawab dengan amanah serta melaksanakan tugas dan fungsi dengan sebaik-baiknya, tentunya berpedoman pada peraturan perundang-undangan/regulasi yang berlaku,” ujarnya.

Pjs. Gubernur Jambi Sudirman kembali menjelaskan bahwa sebagaimana amanat Pasal 96 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, menyebutkan 3 (tiga) fungsi DPRD, yaitu: 1.Fungsi Pembentukan Peraturan Daerah (Perda); 2.Fungsi Penyusunan Anggaran; dan 3.Fungsi Pengawasan. “Saya yakin bahwa Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Jambi sudah memahami fungsi-fungsi tersebut, sehingga fungsi Dewan dapat dilaksanakan secara maksimal dan menciptakan checks and balances pada penyelenggaraan pemerintahan daerah. Hal ini dimaksudkan untuk mengefektifkan penyelenggaraan pemerintahan daerah pada setiap periode kepemimpinan Kepala Daerah, sehingga terjamin kesinambungan penyelenggaraan pemerintahan daerah,” jelasnya.

Pjs. Gubernur Sudirman juga memberikan apresiasi kepada para pimpinan DPR yang telah dilantik yang mengemban amanah untuk periode baru, tentunya memiliki harapan-harapan dan target-target. “Saya berharap agar target-target tersebut dapat dicapai, tujuan-tujuan bisa diwujudkan, sesuai prosedur dan mekanisme kerja Dewan. Besar harapan saya agar seluruh Pimpinan DPRD Provinsi Jambi bisa memimpin DPRD Provinsi Jambi, merangkul semua anggota Dewan untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Provinsi Jambi, guna mewujudkan Provinsi Jambi yang jauh lebih maju dalam seluruh aspek, lebih makmur, dan lebih sejahtera,” pungkasnya. (*)

Editor: Anzari




Komentar Facebook


Berita Terkait

Selenggarakan Festival Budaya Baju Kebaya, Al Haris Apresiasi Warga Dusun Sarolangun Lestarikan Budaya Lama

AKSATANEWS.COM - Tokoh masyarakat Jambi yang juga calon kuat Gubernur Jambi nomor urut 2 menghadiri sekaligus membuka festival budaya baju kebaya dan

Read more

Pjs. Gubernur Sudirman: Sejarah Bagian Penting Menunjukkan Jatidiri Bangsa

AKSATANEWS.COM - Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi Dr. H. Sudirman, SH, MH mengemukakan, mari bersama-sama menggali lebih dalam nilai-nilai seja

Read more

Tampil di Pentas Nasional, Al Haris Mencetak Sejarah Baru Sebagai Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia

AKSATANEWS.COM - Provinsi Jambi di bawah kepemimpinan Gubernur Jambi Al Haris lagi-lagi mencetak sejarah baru. Al Haris dipercaya menjabat sebagai Ke

Read more

Pjs. Gubernur Sudirman Buka Rapat Kerja Dewan Pengurus KORPRI Provinsi Jambi

AKSATANEWS.COM - Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi yang juga merupakan selaku Ketua KORPRI Provinsi Jambi Dr. H. Sudirman, SH, MH mengemukakan p

Read more

Pjs. Gubernur Sudirman: FORPROV I KORMI Dapat Tingkatkan Minat Masyarakat Terhadap Kebugaran dan Kesehatan Tubuh

AKSATANEWS.COM - Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi Sudirman mengemukakan, melalui FORPROV I Kormi dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap k

Read more

Pjs. Gubernur Sudirman: Hasil Penelitian Fapet Wujudkan Ketahanan dan Kemandirian Pangan

AKSATANEWS.COM - Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi Dr. H. Sudirman, SH., MH mengemukakan bahwa Penelitian dan seminar hasil-hasil penelitian yan

Read more