Senin28 April 2025

Rekomendasi

Gubernur Jambi: Pemilihan RT Serentak Pendidikan Politik Bagi Warga

Gubernur Jambi Al Haris  memberikan hak suaranya di TPS RT 21 Rawasari, Kota Jambi.
Gubernur Jambi Al Haris memberikan hak suaranya di TPS RT 21 Rawasari, Kota Jambi.

AKSATANEWS.COM- Gubernur Jambi Al Haris menegaskan bahwa pelaksanaan pemilihan Ketua RT serentak yang diinisiasi Pemerintah Kota Jambi menjadi wadah pendidikan politik bagi warga hingga ke tingkat rukun tetangga.

"Saya melihat ini sesuatu yang baru yang diinisiasi oleh Wali Kota Jambi, ini baik saya kira karena pendidikan politik sudah sampai ke tingkat-tingkat RT," kata Gubernur Jambi Al Haris setelah memberikan hak suaranya di TPS RT 21 Rawasari, Kota Jambi.

Gubernur pun menyampaikan apresiasinya kepada Pemkot Jambi atas pelaksanaan pemilihan serentak di 1.299 RT.

Pemilihan RT ini, kata dia, memacu partisipasi positif dari warga untuk memilih pemimpin di RT masing-masing dimana sebelumnya pemilihan RT masih di pandang sebelah mata.

Sementara itu, terlihat Gubernur Jambi Al Haris berpartisipasi menyuarakan hak pilihnya di tps dekat kediamannya.

Di TPS tempat Gubernur memilih, panitia menyediakan sejumlah hadiah bagi warga yang menggunakan hak suaranya serta menyediakan fasilitas pemilihan layaknya proses Pilkada.

Dalam kesempatan itu, Gubernur berpesan kepada ketua RT terpilih nantinya dapat bekerja dengan tanggung jawab.

Sebab, Pemerintah Kota Jambi akan memberikan anggaran sebesar Rp100 juta per RT untuk pembangunan di tingkat RT.

Wali Kota Jambi Maulana menjelaskan pemilihan Ketua RT serentak ini menjadi bukti semangat gotong royong masyarakat untuk mewujudkan pembangunan di Kota Jambi.

"Gotong royong adalah modal utama untuk pembangunan ke depan mewujudkan program pemerintah dimana pembangunan berbasis partisipasi dan kolaboratif," katanya.

Maulana berharap agar semangat gotong royong ini terus dijaga dan meminta Ketua RT terpilih agar merangkul seluruh pihak mewujudkan Kota Jambi Bahagia.(*)

Editor: Endang




Komentar Facebook


Berita Terkait

Sekda Sudirman Pantau Pelaksanaan PSU Pilkada Kabupaten Bungo

AKSATANEWS.COM-Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi, Dr. H. Sudirman, SH., MH. memantau tigas Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk memantau pelaksa

Read more

Jelang PSU Bungo, Bawaslu Jambi Minta Pengawas Adhoc Jaga Profesionalitas dan Netralitas

AKSATANEWS.COM-Bawaslu Provinsi Jambi mengingatkan jajaran pengawas Adhoc di Kabupaten Bungo, untuk menjaga profesionalitas dan netralitas dalam pelak

Read more

Ditetapkan KPU Jadi Gubernur Terpilih, Al Haris: Tidak Ada Lagi Timses yang Ada Tim Pembangunan Jambi ke Depan

AKSATANEWS.COM-Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi nomor urut 2, Al Haris dan Abdullah Sani resmi ditetapkan KPU Provinsi Jambi jadi Gube

Read more

Breaking News! KPU Resmi Tetapkan Haris-Sani Sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi Terpilih

AKSATANEWS.COM-Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan pasangan Al Haris dan Abdullah Sani (Haris-Sani) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi

Read more

KPU Tetapkan Haris-Sani Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi Terpilih 9 Januari

AKSATANEWS.COM-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi akan menetapkan pasangan calon Al Haris dan Abdullah Sani (Haris-Sani) sebagai Gubernur dan

Read more

Al Haris dan Fadhil-Bachtiar Kompak Hadiri Tasyakuran Ketua DPRD Batanghari

AKSATANEWS.COM - Calon kuat Gubernur Jambi nomor urut 2 Al Haris bersama Muhammad Fadhil Arief dan Bachtiar Calon Bupati dan Wakil Bupati Batanghari k

Read more