Senin23 Desember 2024

Rekomendasi

Temui Massa Aksi, Ketua DPRD Provinsi Jambi Tandatangani Fakta Integritas

Ketua Edi Purwanto saat menerima para pendemo
Ketua Edi Purwanto saat menerima para pendemo

AKSATANEWS.COM-Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto mengatakan isu perpanjangan masa jabatan presiden tidak la benar. Informasi itu, kata Edi ia peroleh langsung dari Presiden Jokowi saat kunjungan kerja ke Jambi beberapa waktu yang lalu.

Dengan adanya Unjuk Rasa (UNRAS) Mahasiswa pada hari ini, Edi malah tambah yakin jika wacana tersebut tidak akan terlaksana. Mengamandemen UUD 1945 juga bukan hal yang mudah, butuh proses yang panjang.

“Saya yakin dan percaya dengan reaksi mahasiswa se-Indonesia hari ini pasti tidak akan terjadi amandemen UUD 1945,” kata Edi saat menemui massa UNRAS di depan Gedung DPRD Provinsi Jambi, Senin (11/04/2022).

Edi menjelaskan bahwa wacana yang beredar seputar perpanjangan masa jabatan Presiden bukan berasal dari Presiden ataupun pemerintah secara resmi.

Selain menerima aspirasi para pengunjuk rasa yang berasal dari Aliansi Mahasiswa dan Rakyat Jambi, Edi bersama Forkopimda juga menerima tuntutan dan menandatangani fakta Integritas.

Sementara itu, para pengunjuk rasa dalam orasinya menyatakan menolak amandemen UUD 1945. Para pengunjuk rasa juga menolak kenaikan harga BBM.

Selain itu, mereka juga meminta Forkopimda Provinsi Jambi menyelesaikan permasalahan kelangkaan minyak goreng dan menuntut Penyelesaian permasalahan angkutan Batu Bara, pemberantasan Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI).

Turut hadir menemui masa aksi demo, Gubernur Jambi, DR. H. Al Haris, Kapolda Jambi, Irjen. Pol. Rachmad Wibowo, dan Danrem 042/Gapu, Brigjen. TNI. Supriono.(*)




Komentar Facebook


Berita Terkait

Ketua DPRD Edi Purwanto Dengarkan Keluhan Perwakilan Honorer K2

AKSATANEW.COM-Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto  mengatakan akan memperjuangkan apa yang menjadi tuntutan para pegawai Honorer Kategori Dua (K2

Read more

AKD DPRD Provinsi Jambi dirombak, berikut unsur pimpinan komisi yang baru

AKSATANEWS.COM- DPRD Provinsi Jambi, Jumat (8/4) menggelar sidang paripurna intern dalam rangka pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD), pembentukan

Read more

Edi Purwanto dampingi Jokowi kunker di Jambi

AKSATANEW.COM-Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto mendampingi Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), Kamis (7/4) dalam kunjungan kerja

Read more

Komisi IV DPR RI dukung Pansus Konflik Lahan DPRD Provinsi Jambi

AKSATANEWS.COM- Pansus Konflik Lahan DPRD Provinsi Jambi menggelar Diskusi Penyelesaian Konflik di Kawasan Hutan dan Perkebunan di Provinsi Jambi bers

Read more

DPRD Jambi lakukan pendekatan musyawarah untuk selesaikan konflik lahan

AKSATANEW.COM- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi menggunakan pendekatan musyawarah secara adat untuk menyelesaikan konflik lahan di

Read more

Ketua DPRD Edi Purwanto Harap APBD 2023 Jangan Lupa 7 Indikator Kesejahteraan Nasional

AKSATANEWS.COM -Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto berharap agar proses penyusunan APBD Provinsi Jambi Tahun Anggaran 2023 tidak melupakan 7

Read more