Senin25 November 2024

Rekomendasi

Banjir Dukungan, 8 Partai Ini Nyatakan Dukung Haris-Sani di Pilgub 2024

Illustrasi

 AKSATANEWS.COM - Kepemimpinan Al Haris dan Wakilnya Abdullah Sani (Haris-Sani) dinilai sudah teruji dan terbukti mampu membuat Jambi lebih baik. Melihat track record kepemimpinan pasangan Haris-Sani, dukungan demi dukungan untuk kontestasi Pilgub 27 November 2024 mendatang, terus datang dari berbagai kalangan.

Pada Senin malam, 27 Mei 2024, kediaman Al Haris didatangi Forum Komunikasi (Forkom) Partai Non Parlemen Provinsi Jambi. Forkom ini sendiri terdiri dari 8 partai Non Parlemen, mulai dari Partai Umat, Partai Hanura, Partai Buruh, Partai Garuda, Partai Gelora, PKN, PBB dan PSI.

Kedatangan 8 pimpinan partai yang memperoleh suara lebih dari 300.000 pada Pileg 14 Februari 2024 tersebut langsung disambut Al Haris dan Abdullah Sani.

Ketua Forkom partai Non Parlemen Provinsi Jambi, Sarif mengatakan, kedatangan mereka untuk menyatakan sikap mendukung pasangan Haris-Sani untuk melanjutkan 2 periode kepemimpinannya. 8 partai politik non parlemen ini menyatakan siap ikut memenangkan Haris-Sani pada Pemilug Gubernur 2024.

“Kita sudah berniat bersama untuk mendukung pak Gubernur (Al Haris) dan Pak Wagub (Abdullah Sani),” tegas Sarif.

Pernyataan dukungan ini disampaikan Sarif setelah Forkom melakukan jejak pendapat terhadap beberapa nama bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang selama ini mencuat.

“Dukungan terhadap Pak Haris dan Pak Kyai Sani ini bukan ujuk-ujuk asal dukung, akan tetapi kami dari Forkom Partai Non Parlemen Provinsi Jambi sudah melakukan jejak pendapat pada nama-nama lain. Dari hasil penilaian kami (Forkom), memang pasangan inilah yang layak dan pantas, demi Jambi yang lebih baik kedepannya,” pungkas Sarif.

Setelah pernyataan dukungan ini disampaikan langsung kepada pasangan Haris-Sani, Forkom 8 Partai Non Parleman ini akan segera menggelar Deklarasi Dukungan secara Resmi.

Sementara itu, Al Haris dan Abdullah Sani mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan Forkom. Haris-Sani bertekad akan menjaga amanah ini dalam perjuangan bersama menuju kemenangan Pemilu Gubernur 27 November 2024.

Editor: Anzari




Komentar Facebook


Berita Terkait

Warga Etnis Tionghoa Beri Dukungan Budiyako Maju Cawako Jambi 2024

AKSATANEWS.COM-Calon Walikota (Cawako) Jambi Budiyako menghadiri malam kebersamaan warga tionghoa Kota Jambi. Sabtu ( 18/5). Acara ini ini dibuat ole

Read more

Zulhas Titip Al Haris ke Prabowo: Harap Gerindra Bersama PAN di Pilgub Jambi 2024

AKSATANEWS.COM - Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan menyatkan dukungan kepada Al Haris untuk maju kembali di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 2024 untuk

Read more

1.860 PPPK Pemprov Jambi Terima SK, Gubernur: Bekerjalah dengan Baik

AKSATANEWS.COM-Gubernur Jambi Al Haris menyerahkan sebanyak 1.860 SK Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi tahun 2023 di lingkunga

Read more

Kode Berpasangan Lagi di Pilgub Jambi, Inilah Bukti Keakraban Al Haris dan Abdullah Sani

AKSATANEWS.COM-Gubernur Jambi Al Haris bersama Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani masih akrab hingga saat ini. Keakraban tersebut terlihat saat Al Ha

Read more

Pendaftar Pertama, Cawako Eko Setiawan Optimis Diusung Gerindra di Pilwako 2024

AKSATANEWS.COM-Eko Setiawan menjadi calon pertama yang mendaftar sebagai Bakal Calon Walikota Jambi ke DPC Partai Gerindra Kota Jambi pada hari pertam

Read more

Al Haris Didampingi Istri Antar Berkas Pendaftaran Cagub ke Demokrat

AKSATANEWS.COM- Al Haris didampingi Istri Hesti Haris menyambangi Sekretariat DPD Demokrat Provinsi Jambi di kawasan Telanaipura, Kota Jambi, Jumat (2

Read more