Sabtu20 April 2024

Rekomendasi

Gubernur Al Haris Sambutan Ramadan Bersama 2000 Santri Yatim, Dhuafa dan Penghafal Qur an

Gubernur Al Haris Sambutan Ramadan Bersama 2000 Santri Yatim, Dhuafa dan Penghafal Qur'an
Gubernur Al Haris Sambutan Ramadan Bersama 2000 Santri Yatim, Dhuafa dan Penghafal Qur'an

AKSATANEWS.COM-Gubernur Jambi, Al Haris menyambut bulan suci Ramadan 1444 H/2023 M bersama 2000 santri yatim, dhuafa dan penghafal quran.

Kegiatan yang dikemas etalase kebajikan present dengan tajuk “Ruang Habagia 2” ini berlangsung di bumi Pasundan convention kota Jambi, Rabu (22/03/2023) dan juga dihadiri Anggota DPR RI, Hasan Basri Agus (HBA).

Pada kesempatan itu Gubernur Jambi Al Haris memberikan santunan kepada 2000 santri, yatim, dhuafa dan penghafal quran bersama etalase kebijakan.

Al Haris mengaku sangat bangga menyebutkan bulan Ramadan bersama santri yatim, dhuafa dan penghafal Qur an. Gubernur juga sangat mengapresiasi etalase kebajikan yang memfasilitasi kegiatan tersebut.

“Kita memberikan santunan kepada anak yatim ini inisiasi ibu Rika beliau bergerak dengan etalase kebajikan ini. Ini sangat penting bagi kita semua, ditengah kita sibuk dengan sehari-hari kita. Kita perlu orang-orang yang membuka ruang untuk anak yatim sehingga ada perhatian anak yatim,” katanya.

Al Haris mengaku masih banyak anak yatim yang belum terdata, oleh sebab itu adanya inisiasi yang membantu anak yatim sangat ia dukung sehingga dapat membahagiakan anak yatim menyambut Ramadan.

“Di Jambi banyak anak yatim yang saya rasa ada yang belum tersentuh, oleh karena itu kalau kita tidak memikirkan anak yatim kita berdosa juga, maka perlu inisiasi seperti ini (etalase kebajikan) saya mendukung semua ini, kalau ada yang kurang saya siap bantu. Intinya kita ingin anak kita bagian bisa menikmati Ramadan ini,” tambah Al Haris lagi.(*)

Editor: Anton




Komentar Facebook


Berita Terkait

Pemprov Jambi apresiasi upaya Dharma Wanita gelar bazar Ramadan

  AKSATANEWS.COM- Pemerintah Provinsi Jambi memberikan apresiasi terhadap kontribusi dari Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Jambi dalam upaya m

Read more

Jambi Provinsi Pertama di Sumatera Terima Dokumen Persetujuan Substansi RTRW dari Menteri ATR

AKSATANEWS.COM-Gubernur Jambi, Al Haris menerima dokumen persetujuan subtansi RTRW Provinsi Jambi 2023-2043 dari Menteri ATR Marsekal (purn) Dr. Hadi

Read more

Sekda: Kenaikan Pangkat Harus Sejalan dengan Peningkatan Kompetensi

AKSATANEWS.COM-Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi, Sudirman mengemukakan,Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah menerima Surat Keputusan (SK) ke

Read more

Al Haris: Kampung Radja Salah Satu Wisata Edukasi Terbaik

AKSATANEWS.COM-Gubernur Jambi, Al Haris mengemukakan, Kampung Radja merupakan salah satu taman wisata terbaik yang ada di Provinsi Jambi dengan berbag

Read more

Tercatat sebagai Budaya Nasional: Al Haris Harap Bantai Adat Tabir Terus Dilestarikan

AKSATANEWS.COM-Bantai adat dan silek penyundon Tabir sudah resmi tercatat sebagai warisan budaya nasional sejak 2022 lalu. Tradisi menyambut bulan suc

Read more

Gubernur Al Haris Tutup MTQ ke-49 Kabupaten Merangin

AKSATANEWS.COM-Gubernur Jambi, Al Haris resmi menutup Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-49 Tingkat Kabupaten Merangin 2023 yang berlangsung di

Read more